loading...
loading...
WARTAPGRI.COM - Sudah tahukah anda sahabat pembaca setia info Wartapgri, bahwa Tunjangan Untuk Aparatur Sipil Negara (ASN) Pada Daerah Ini Bakal Sama Dengan Jakarta. Ini merupakan informasi yang sangat ditunggu-tunggu oleh sahabat ASN. Simak penjelasan selengkapnya berikut ini.
Wali Kota Bekasi Rahmat Effendi menyatakan bahwa pihaknya kini bakal memberikan kenaikan tunjangan bagi Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkup Kota Bekasi pada tahun 2018 mendatang.
Gambar Ilustrasi
Rahmat pun ingin tunjangan ASN di Kota Bekasi setara dengan tunjangan yang diterima oleh para ASN di lingkup pemerintahan Provinsi DKI Jakarta.
"Mulai tahun 2017 kami memang fokus pada kebijakan menyejahterakan pegawai, termasuk menyetarakan besaran 'take home pay' yang didapat ASN di DKI," katanya di Bekasi, Rabu (18/1/2017).
SILAHKAN DOWNLOAD APLIKASI INFO PENDIDIKAN INDONESIA UNTUK MEMUDAHKAN ANDA MENGAKSES INFORMASI DUNIA PENDIDIKAN, ASN/PNS, INFO HONORER, KEMENTERIAN, LOKER, DLL PADA HP ANDROID ANDA DI GOOGLE PLAYSTORE. ATAU ANDA TINGGAL KLIK LINK BERIKUT https://play.google.com/store/apps/details?id=com.wWARTAPGRI TERIMA KASIH.
Menurut dia, kenaikan tersebut akan meliputi besaran tunjangan dan insentif pegawai bagi 13 ribu ASN untuk Kota Bekasi.
"Kenaikan ini bisa setara dengan PNS DKI Jakarta yang bisa mengantongi Rp 10 juta untuk dibawa pulang disetiap bulannya," katanya.
Pada tahun 2017, Pemerintah Kota Bekasi telah menaikkan insentif dan tunjangan bagi pegawai di lingkup Pemerintahan Kota Bekasi sebesar 40 hingga 60 persen.
Rencananya pada tahun 2018, tunjangan itu akan ada kenaikan hingga setara dengan pegawai pemerintahan Provinsi DKI Jakarta.
Baca Juga :
- TERNYATA BANYAK SEKALI PERTIMBANGAN DPR RI HINGGA REVISI UU ASN BELUM JUGA DISAHKAN
- PENYUSUNAN KEBUTUHAN PEGAWAI ASN TA 2017 BERDASARKAN PASAL 47 UU ASN NO. 5 TAHUN 2014
- SOFIAN EFENDI : LEBIH DARI 1,5 JUTA APARATUR SIPIL NEGARA (ASN) DI INDONESIA TAK KOMPETEN DAN HARUS DIGAJI
Menurut Rahmat, kenaikan ini dimaksudkan supaya para pegawai bisa lebih fokus dalam bekerja, sehingga mereka tidak perlu lagi memikirkan biaya tambahan yang lain dan permasalahan perkotaan bisa diselesaikan dengan baik dan cepat.
Rahmat juga meminta Dinas Keuangan, Badan Perencanaan Daerah (Bapeda), dan Inspektorat agar mengkaji besaran tunjangan dan insentif yang diterima para pegawai.
"Hal ini berlaku tak hanya bagi pejabat eselon IV hingga II saja, namun bagi seluruh pegawai," katanya.
Kepala Dinas Keuangan Kota Bekasi, Supandi Budiman juga menambahkan, pihaknya segera melakukan evaluasi terkait rencana kenaikan insentif dan tunjangan para pegawai.
"Tentunya, kenaikan hingga setara dengan pegawai Pemprov DKI Jakarta membutuhkan waktu. Tahun ini kan sudah naik, tahun depan juga rencananya akan naik, kenaikan akan bertahap," ujar Supandi menjelaskan.
Sumber : https://korpri.id/berita/
Demikian informasi yang dapat kami bagikan kepada rekan-rekan semua terkait dengan Tunjangan Untuk Aparatur Sipil Negara (ASN) Pada Daerah Ini Bakal Sama Dengan Jakarta ini. Semoga bermanfaat dan terima kasih atas kunjungan anda.
loading...
0 Response to "ALHAMDULILLAH !!! TUNJANGAN UNTUK APARATUR SIPIL NEGARA (ASN) PADA DAERAH INI BAKAL SAMA DENGAN JAKARTA"
Posting Komentar