loading...
loading...
WARTAPGRI.COM - Selamat malam Kawan-kawan pembaca setia WartaPGRI dimanapun anda berada, bagaimana kabar anda? semoga kita semua senantiasa berada dalam lindungan Allah SWT. Tuhan YME. Berita kali datang dari KEMENPAN-RB yang telah menentukan bahwa Syarat Mutlak Dalam Rekrutmen CPNS Adalah Batasan Usia 35 Tahun. Untuk lebih jelasnya silahkan baca informasi selengkapnya dibawah ini.
Sahabat pembaca Info WARTAPGRI, sudah tahukah anda bahwa batasan usia 35 tahun menjadi syarat mutlak dalam rekrutmen CPNS. Ketentuan tersebut sudah lama berlaku terutama untuk rekrutmen jalur umum dan semakin diperkuat dengan lahirnya UU Aparatur Sipil Negara (ASN).
"Penyuluh pertanian, bidan PTT, dan formasi jalur khusus lainnya tetap menggunakan batasan maksimal usia 35 tahun. Ini sudah mutlak," tegas Kepala Badan Kepegawaian Negara (BKN) Bima Haria Wibisana, Minggu (11/9).
Mengapa maksimal 35 tahun, menurut Bima, karena di usia tersebut, CPNS-nya memiliki energi yang memadai untuk masa kerja yang cukup lama (58 tahun). Dia mencontohkan tenaga harian lepas tenaga buruh (THL-TB) Kementerian Pertanian ada 6.075 orang berusia di bawah 35 tahun. Itu sebabnya kuota yang disiapkan untuk THL-TB atau penyuluh pertanian yakni sekitar 7000-an formasi.
SILAHKAN DOWNLOAD APLIKASI INFO PENDIDIKAN INDONESIA UNTUK MEMUDAHKAN ANDA MENGAKSES INFORMASI DUNIA PENDIDIKAN, ASN/PNS, INFO HONORER, KEMENTERIAN, LOKER, DLL PADA HP ANDROID ANDA DI GOOGLE PLAYSTORE. ATAU ANDA TINGGAL KLIK LINK BERIKUT https://play.google.com/store/apps/details?id=com.wWARTAPGRI TERIMA KASIH.
"Sebenarnya tenaga penyuluh pertanian ada 20 ribuan. Namun yang memenuhi persyaratan yakni hanya 7000-an makanya formasi yang keluar segitu juga," terangnya.
Terkait dengan bidan PTT yang berusia 35 tahun, Bima Haria mengatakan, kalau menurut ketentuan tidak boleh. Namun bisa tidaknya usia 35 tahun akan ditentukan dalam rapat terbatas dengan presiden.
Sumber : http://www.idasncpns.com
Bagaimana Pendapatnya Rekan-rekan pembaca terkait tentang Syarat Mutlak Dalam Rekrutmen CPNS Adalah Batasan Usia 35 Tahun? Silahkan komentari artikel diatas pada kolom komentar dibah ini. Semoga informasi yang kami berikan bermanfaat. Jangan lupa dibagikan ya, Terima kasih atas kunjungan anda.
loading...
0 Response to "SYARAT MUTLAK DALAM REKRUTMEN CPNS ADALAH BATASAN USIA 35 TAHUN"
Posting Komentar